Nelayan Sidoarjo Deklarasikan Dukungan kepada Muhaimin Iskandar Sebagai Capres di Pemilu 2024

Avatar photo

- Pewarta

Kamis, 8 Juni 2023 - 10:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar. (Dok. Dpr.go.id)

Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar. (Dok. Dpr.go.id)

HALLOKALTIM.COM – Serdadu Nelayan Sidoarjo (SNS) mendeklarasikan dukungan kepada Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.

SNS terdiri dari nelayan dari berbagai desa yang ada di Kabupaten Sidoarjo, meliputi Kecamatan Candi, Buduran, Sedati, Gedangan, dan Sidoarjo kota.

“Kami mendukung sepenuhnya Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Imin menjadi Presiden di 2024,” kata Koordinator Deklarasi Heru Purnomo, Rabu, 7 Juni 2023.

Heru Purnomo, sat deklarasi di bantaran sungai Desa Balongdowo, Kecamatan Candi meyakini Gus Imin sebagai sosok yang punya kepedulian tinggi pada nelayan.

Dengan menjadi presiden, mereka meyakini Gus Imin akan lebih mudah memberikan bantuan kepada nelayan, dan kesejahteraan nelayan bisa lebih diperhatikan.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Demokrat Khawatir Soal waktu Penetapan Capres – Cawapres Karena Berpengaruh pada Kerja Politik di Pilpres 2024

“Deklarasi ini penting dilakukan demi kemajuan bangsa, karena nasib nelayan di negeri ini ditentukan pada siapa presidennya. Gus Imin adalah sosok yang paling tepat,” katanya.

SNS menilai selama ini aspirasi nelayan kurang didengar. Salah satunya adalah persoalan subsidi solar. Padahal harga solar yang tinggi makin membuat nasib nelayan terpuruk.

“Kami berharap Gus Imin mampu membuat kebijakan yang lebih berpihak kepada nasib nelayan,” kata Heru Purnomo.***

Berita Terkait

Sempat Sebut Punya Kesamaan Visi dengan Hari Tanoesoedibjo, TGB Putuskan Mundur dari Perindo
Respons Positif Kabinet Prabowo, CSIS Sebut Kementerian dan Lembaga Punya Portofolio Lebih Khusus
Kader PDI Perjuangann Pramono Anung Bertemu dengan Prabowo Subianto, Begini Penjelasan Puan Maharani
Ingin Himpun Seluruh Kekuatan Bangsa untuk Kompak dan Bersatu, Prabowo Subianto Hadiri Rakornas PKB
Gibran Rakabuming Raka Muncul di Monas, Sambut Langsung Kedatangan Jokowi beserta Ibu Iriana Jokowi
Kalimantan Media Center Dukung Pilkada 2024 untuk Menangkan Pilkada di Kalimantan Lewat Publikasi
Daftar 14 Nama Cagub Cawagub yang Diputuskan Partai Gerindra Maju pada Pilkada 2024, Super Lengkap
PKS Nyatakan Belum Ada Keputusan Terkait Dukungan untuk Bobby Nasution Maju di Pilgub Sumut
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Sabtu, 2 November 2024 - 09:34 WIB

Sempat Sebut Punya Kesamaan Visi dengan Hari Tanoesoedibjo, TGB Putuskan Mundur dari Perindo

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 07:34 WIB

Respons Positif Kabinet Prabowo, CSIS Sebut Kementerian dan Lembaga Punya Portofolio Lebih Khusus

Kamis, 17 Oktober 2024 - 07:29 WIB

Kader PDI Perjuangann Pramono Anung Bertemu dengan Prabowo Subianto, Begini Penjelasan Puan Maharani

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 07:49 WIB

Ingin Himpun Seluruh Kekuatan Bangsa untuk Kompak dan Bersatu, Prabowo Subianto Hadiri Rakornas PKB

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 18:32 WIB

Gibran Rakabuming Raka Muncul di Monas, Sambut Langsung Kedatangan Jokowi beserta Ibu Iriana Jokowi

Berita Terbaru